Peringatan Isra Miraj 28 Rajab 1442 H Ditengah Pandemi Covid-19

Untuk memperingati peristiwa Isra Miraj di Masa Pandemi Covid-19 ini SMP Negeri 1 Kesamben menyelenggarakan kegiatan di Masjid At-Taqwa SMP Negeri 1 Kesamben, dihadiri oleh Bapak Kepala Sekolah Drs. Parsum Sukowibowo, M.Pd beserta Bapak/Ibu Guru dan Staff, dengan melaksanakan protokol kesehatan acara pada pagi hari ini berjalan dengan hikmat.


Kepala Sekolah SMPN 1 Kesamben Bapak Parsum Sukowibowo Memberikan Pesan Kepada Guru dan Staff

Isra Miraj merupakan perjalanan Nabi Muhammad SAW bertemu Allah SWT ke Sidratul Muntaha atau langit ke tujuh dalam satu malam saja. Perjalanan ini merupakan hadiah khusus untuk Rasulullah setelah diberikan cobaan berupa ditinggal orang terdekatnya. Istri Nabi, Khadijah dan Paman Abu Thalib yang selalu membela Nabi, sekaligus menerima perintah salat wajib lima waktu setiap hari.

Para Guru dan Staff Mengikuti Isra Miraj Dengan Hikmat

Bagi umat Islam, peristiwa tersebut merupakan peristiwa yang berharga, karena ketika inilah sholat lima waktu diwajibkan, dan tidak ada Nabi lain yang mendapat perjalanan sampai ke Sidratul Muntaha seperti ini. Sebagai umat Islam kita dianjurkan untuk memperingati, mengenang, dan mengagungkan peristiwa Isra Miraj yang teramat bersejarah sepanjang peradaban kehidupan manusia.